Latest Movie :

SKRIPSI KUALITATIF




 ABSTRAK
Fawaid Zaini, 2013. Efektivitas kantin kejujuran dalam membentuk karakter peserta didik studi kasus di Yayasan Taufiqurrahman Desa Longos Kecamatan Gapura Kabupaten Sumenep tahun 2012/2013. Sekolah Tinggi Islam Al Karimiyyah ( S T I A) Program Studi Kependidikan Islam Braji, Gapura, Sumenep
Kata Kunci: Kantin Kejujuran dan Karakter Peserta Didik
Kantin kejujuran merupakan upaya untuk mendidik akhlak siswa agar berperilaku jujur.Kantin kejujuran adalah kantin yang menjual segala kebutuhan anak didik baik berupa makanan,minuman serta segala perlengkapan siswa baik berupa alat tulis menulis maupun buku tulis.Semuanya dipajang dalam etalase kantin kejujuran tanpa ada penjaga,sebagaimana lazimnya sebuah kantin yang kita kenal selama ini. Karakater sebaimana arti dasar yaitu karakter adalah budi pekerti, akhlak, moral, afeksi, susila, tabiat, dan watak. Maka dalam hal ini lebih dikhususkan kepada sebuah karakater yang harus dimiliki oleh peserta didik yang mana hal tersebut ditanamkan tidak hanya pada ranah pendidikan dalam kelas akan tetapi ada aplikasi langsung di lapangan dengan dibentuknya kantin kejujuran yang tujuannya agar peserta didik dapat mengamplikasikan nilai-nilai karakter kejujuran.
Skripsi ini membahas tentang efektivitas kantin kejujuran dalam membentuk karakter peserta didik yang ada di Yayasan Taufiqurrahman di Desa Longos Kecamatan Gapura Kabupaten Sumenep. Yang mana kantin kejujuran ini sebagai tolak ukur dari berhasil tidaknya pendidikan karakter yang telah direalisasikan dalam ranah pendidikan sekolah. Fokus penelitian ini yaitu pada, 1.Realisasi kantin kejujuran dalam membentuk karakter peserta didik. 2. Bagaimana pengelolaan kantin kejujuran dalam membentuk karakter peserta didik di Yayasan Taufiqurrahman
Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Dalam konteks ini, metode yang digunakan dalam menganalisis data yakni dengan menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Sumber data dalam riset ini adalah ketua yayasan, tenaga pendidik, peserta didik, karyawan kantin dan tokoh masyarakat dan dokumen-dokumen kantin kejujuran yayasan Taufiqurrahman. Adapun teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran kantin kejujuran dalam membentuk karakter sangatlah segnifikan. Namun yang perlu diperhatikan juga bahwa penerapan kantin kejujuran tidaklah segampang membalikkan tangan akan tetapi perlu terus memotivasi peserta didik supanya berperilaku jujur disamping juga adanya manajemen yang efektif dan efesien.
Penerapan manajemen yang efektif dan efesien merupakan hal mutlak yang harus pengurus kantin kejujuran perhatikan, karena hal ini juga akan menjadi barometer keberhasilan penerapan kantin kejujuran.
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Fawaid Zaini Aisyah - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger